Cara Mengaktifkan PIN ATM BNI Terblokir

pics by stickerkaca.com
Assalamu’alaikum wr wb…
Kali ini saya akan cerita sedikit tentang pengalaman saya saat PIN ATM BNI terblokir. Saat itu tepatnya pagi hari ketika saya mau melakukan penarikan uang melalui ATM BNI di dekat kosan. Saya menuju ATM BNI tanpa sepengetahuan kalau ternyata PIN ATM nya sudah terblokir. Uang tunai yang tersisa di dompet hanya tersisa Rp 4000,- saja. Tanpa tahu-menahu saya segera menuju ATM BNI karena memang sedang butuh uang tunai untuk kebutuhan hari itu. Setelah memasukkan kartu ATM dan memasukkan PIN yang seperti biasanya, mesin ATM pun tidak terlihat aneh. Menu-menu yang ditampilkan sesuai yang diharapkan. Kemudian Menuju menu penarikan tunai, lalu mengisi jumlah uang yang ingin diambil dan memproses……setelah beberapa saat muncul tulisan PIN ATM sudah terblokir. Ketika tulisan tersebut tampil saya sendiri tidak percaya kenapa bisa terblokir padahal tidak pernah bermasalah melakukan transaksi di ATM sebelumnya. Saya coba terus berkali-kali dan ternyata memang tidak bisa digunakan karena PIN ATM sudah terblokir.
Setelah hal berkali-kali dicoba pun tidak bisa, saya pun mulai panik. Tanpa pikir panjang segera kembali ke kosan untuk mengambil buku tabungan karena kebetulan saya mau mengurusnya di kantor BNI terdekat. Dengan tergesa-gesa saya segera menuju TKP dan mengambil nomor antrian untuk ke Customer Service. Maklum takut kenapa-kenapa baru pertama kali kejadian dan juga anak rantau jadi kalau tidak bisa ambil uang yasudah terpaksa minjem ke orang lain tapi malah nyusahin orang jadinya. Setelah menunggu beberapa saat dan akhirnya nomor antrian pun dipanggil. Langsung segera Customer Service…seperti biasa disambut dengan suara yang lembut “Selamat pagi ada yang bisa dibantu??”. Saya langsung saja menceritakan kejadian yang saya alami kepada petugas Customer Service. Bahwa saya sendiri tidak tahu kenapa bisa terblokir.
PIN ATM terblokir karena terjadi kesalahan pengisian PIN saat melakukan transaksi. Maksimal percobaan pengisian 3 kali dan jika semuanya gagal maka PIN ATM anda akan terblokir. Setelah mendengar penjelasan tersebut saya ditanya “apakah PIN ATM masih ingat atau tidak?”. Karena saat itu saya masih ingat PIN ATMnya maka saya jawab “masih ingat”. Petugas segera memastikan identitas dengan meminta tanda pengenal dan juga buku tabungan serta menanyakan pertanyaan yang biasa ditanya untuk verifikasi keaslian akun. Setelah menjawab semua maka petugas hanya tinggal mengaktifkan kembali PIN ATM sebelumnya untuk bisa digunakan kembali. Dan tanpa menunggu lama semua selesai.
Kemudian saya pun mencoba ke ATM BNI untuk melakukan penarikan. Ternyata PIN yang saya masukkan salah lagi dan lagi sampai terblokir kembali. Aduh ini PINnya saya yang lupa atau udah di ganti orang saya juga enggak tahu. Tanpa pikir panjang lagi langsung kembali ke Customer Service yang melayani saya tadi tanpa mengantri lagi. Segera menceritakan kejadian yang baru saja terjadi kemudian saya bertanya “apa harus buat kartu baru?” (polos banget ga tau apa-apa). Petugasnya jawab “ga perlu. Tinggal di reset aja”. Petugas segera meminta kartu ATM saya kemudian menggeseknya di mesin mungkin EDC namanya atau semacam itu lah. Petugas meminta saya memasukkan PIN ATM yang baru. Saya hanya perlu memasukkan PIN ATM yang baru dan tekan tombol hijau untuk OK. Dan semua selesai. Kemudian saya kembali ke mesin ATM dan mencoba dengan PIN baru yang saya masukkan, dan semua kembali seperti sedia kala. Alhamdulillah semua selesai…
Pikiran pun mulai tenang dan uang di dompet udah nambah, saya menuju pom bensin untuk mengisi bensin kendaraan. Saya yang heran kapan melakukan kesalahan memasukkan PIN hingga bisa terblokir karena sebelumnya saat ke ATM tidak pernah melakukan kesalahan. Tiba-tiba teringat sesuatu…kira-kira kejadiannya dua hari sebelumnya. Saat itu saya ke toko peralatan haji untuk membeli Habatussauda dan minyak Zaitun. Dan saat itu ternyata saya tidak membawa tunai, jadi untuk pembayaran menggunakan debit. Nah disitu terjadi kesalahan, karena saya tidak terbiasa mengisi PIN di mesin EDC maka terjadi kesalahan PIN selama 3 kali lebih dan kemungkinan saat itu PIN ATM saya terblokir. Saat itu dari pada salah lagi saya meminta pegawai kasir untuk melakukan pembayaran debit tanpa menggunakan PIN ATM. Ternyata walaupun sudah terblokir pembayaran masih tetap bisa dilakukan. Saya tinggal tandatangan bukti bayar dan selesai. Karena pembayaran sukses jadi saya sendiri tidak curiga kalau ternyata PIN ATM sudah terblokir.
Kesimpulannya…
Kalau PIN ATM BNI anda terblokir dan tidak tahu mengapa jangan khawatir segeralah mengurus untuk menyelesaikannya. Menurut saya, jika anda masih ingat PIN ATMnya mungkin proses pengaktifan kembali ATM bisa lebih mudah dan tidak perlu datang ke Kantor BNI. Selama PIN ATM anda terblokir, anda tidak dapat melakukan transaksi yang membutuhkan PIN ATM anda.
Berikut cara-cara mengaktifkan kembali PIN ATM anda:
PIN ATM terblokir tetapi masih ingat
Jika anda masih ingat PIN ATM anda maka cara mengaktifkannya kembali cukup mudah. Bisa dilakukan di Kantor BNI atau memalui telpon. Prosedur melakukan pengaktifan kembali dapat anda baca di bawah.
1. Aktifkan kembali melalui Kantor BNI
- Bawa buku tabungan, kartu ATM dan tanda pengenal.
- Mengambil antrian untuk ke Customer Service.
- Ketika petugas bertanya apakah PIN masih ingat. Jawab dengan “iya masih ingat”.
- Ketika petugas bertanya identitas anda untuk verifikasi. Jawab dengan benar semuanya.
- Minta petugas untuk mengaktifkan kembali kartu ATM anda.
- Segeralah mencoba di mesin ATM terdekat.
2. Aktifkan kembali melalui Call Center
- Melakukan penggilan Call Center BNI .
- Panggilan awal yang berbicara adalah mesin, kemudian pilih untuk Customer Service.
- Petugas akan menjawab panggilan.
- Ceritakan kejadian dan beri tahu kalau PIN ATM masih ingat.
- Petugas akan melakukan verifikasi akun akan dengan beberapa pertanyaan.
- Setelah dijawab dan petugas akan melakukan aktifasi kartu ATM anda.
- segeralah mencoba di mesin ATM terdekat.
PIN ATM terblokir karena anda lupa nomor PIN
Jika PIN ATM anda terblokir karena anda lupa nomor PIN kemungkinan satu-satunya cara adalah menuju ke kantor BNI terdekat untuk melakukan reset PIN ATM anda.
1. Aktifkan kembali melalui Kantor BNI
- Bawa buku tabungan, kartu ATM dan tanda pengenal.
- Mengambil antrian untuk ke Customer Service.
- Ketika petugas bertanya apakah PIN masih ingat. Jawab dengan “tidak ingat”.
- Ketika petugas bertanya identitas anda untuk verifikasi. Jawab dengan benar semuanya.
- Minta petugas untuk mengaktifkan kembali kartu ATM anda dan mereset PIN.
- Petugas akan menggesek kartu ATM ke mesin seperti EDC dan anda diminta mengisi PIN baru yang anda inginkan.
- Kemudian tekan tombol hijau dan selesai.
- segeralah menuju ATM terdekat.
***Jika anda sedang melakukan transaksi pembayaran dengan debit maka anda tidak perlu khawatir karena kejadian saya tersebut terbukti pembayaran masih dapat dilakukan meski kartu ATM sudah terblokir.
Sekian cerita singkat dari saya semoga dapat membantu teman-teman semuanya. mohon untuk share jika berkenan..
Terima Kasih…
Makasih banget mbak, sangat membantu
oke sama-sama. Dishare ya
Mba, maaf itu kalau ke kantor bni nya harus yg punya akun? Bisa diwakilkan gak?
seharusnya sih yang bersangkutan karena nanti ditanya informasi identitas gitu. Tapi mungkin klo informasinya tau semua bisa aja diwakilkan
Klo ngaktifin atm bni nya bukan di bank yg tercantum di buka tabungan bisa gak tolong jawaban nya..
Setau saya bisa krn saya sendiri awalnya buat rekening di kantor BNI Cabang Aceh dan skrg domisili di Bandung jadi klo ada urusan apapun diproses di BNI cabang Bandung dan ga ada masalah. Saya juga pernah buat baru kartu ATM
Kak aku mau di wakilkan sama orangtua, nah informasinya dong mengenai pertanyaan verifikasi Seputar apa aja?
Kalau pertanyaan standar sih sebenarnya biasanya jumlah tabungan terakhir trus nama ibu. Biar lebih mudah bawa buku tabungannya
Kak saya mau diwakilkan, pertanyaan apa saja yg ditanyakan dalam verifikasi?
Saya sdh mendatangi pihak bank di bilang cuman masalah jaringan..tapi di jaringan baguspun tetap tidak bisa